Monday, September 14, 2009

CPNS BADAN KEPEGAWAIAN NEGARA

Dalam rangka mengisi lowongan formasi Calon Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2009, sebagaimana telah ditetapkan dalam Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor : 241 Tahun 2009, tanggal 31 Agustus 2009, maka Badan Kepegawaian Negara membuka kesempatan bagi Warga Negara Republik Indonesia yang berminat menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Badan Kepegawaian Negara, dengan ketentuan sebagai berikut:
Formasi Penerimaan
  • Dokter Umum: 2 orang
  • S2 Psikologi: 2 orang
  • S1 Bahasa Inggris: 2 orang
  • S1 Sospol: 7 orang
  • S1 Akuntansi: 8 orang
  • S1 Psikologi: 4 orang
  • S1 Komputer: 13 orang
  • S1 Hukum: 15 orang
  • S1 Komunikasi: 6 orang
  • D3 Akper: 1 orang
  • D3 Sospol: 7 orang
  • D3 Perpustakaan: 1 orang
  • D3 Akuntansi: 4 orang
  • D3 Komputer: 20 orang
  • D3 Elektro: 6 orang
Persyaratan Pelamar
  • Setiap Pelamar menyampaikan lamaran yang ditulis tangan dengan tinta hitam dan ditanda-tangani sendiri oleh pelamar dan bermaterai Rp. 6.000,- dan ditujukan kepada Kepala Badan Kepegawaian Negara dengan melampirkan:
    • Foto copy Sah Surat Tanda Tamat Belajar/Ijazah terakhir yang telah dilegalisir;
    • Foto copy Sah Transkrip Nilai Akademik yang telah dilegalisir;
    • Kartu Kuning (Keterangan Pencari Kerja) dari Depnaker/Disnaker;
    • Pas photo ukuran 3 x 4 cm sebanyak 3 (tiga) lembar;
    • Sertifikat TOEFL dengan skor minimal 400 yang dikeluarkan dari Lembaga Pendidikan yang terakreditasi.
  • Bagi pelamar berpendidikan S.1 dan S.2 Indek Prestasi Kumulatif (IPK) minimal : 2,75
  • Bagi pelamar berpendidikan Diploma III, Indek Prestasi Kumulatif (IPK) minimal : 2,6
  • Berusia serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan setinggi-tingginya 35 (tiga puluh lima) tahun per 1 Desember 2009(*) dan atau 40 (empat puluh) tahun per 1 Desember 2009(*), bagi yang bekerja pada instansi pemerintah atau lembaga swasta yang berbadan hukum yang menunjang kepentingan Nasional paling kurang 12 tahun pada 17 April 2009.
  • Berkas lamaran dimasukkan dalam stopmap dengan mencantumkan nama jabatan yang dilamar dan kode jabatan serta lokasi yang dilamar, lamaran langsung diserahkan kepada Sekretariat Tim Pengadaan CPNS BKN
Tempat dan Waktu Pendaftaran
  • Penerimaan Lamaran BKN Pusat bertempat pada Sekretariat Tim Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Badan Kepegawaian Negara (BKN), Jalan Letjen Sutoyo No. 12 Cililitan, Jakarta Timur.
  • Waktu Pendaftaran bagi Penerimaan Lamaran BKN Pusat dan Kantor Regional I, II, III, IV, V, VI, VII, IX, X, XI dan XII pada tanggal 15 -30 September 2009 mulai pukul 09.00 s/d 15.00 WIB, pada hari kerja.
Lokasi Kantor Regional BKN
  • Kantor Regional I BKN di Yogyakarta.
  • Kantor Regional II BKN di Surabaya.
  • Kantor Regional III BKN di Bandung.
  • Kantor Regional IV BKN di Makassar.
  • Kantor Regional V BKN di Jakarta.
  • Kantor Regional VI BKN di Medan.
  • Kantor Regional VII BKN di Palembang.
  • Kantor Regional IX BKN di Jayapura.
  • Kantor Regional X BKN di Denpasar.
  • Kantor Regional XI BKN di Manado.
  • Kantor Regional XII BKN di Pekanbaru.
Informasi lain silahkan klik link di bawah ini...

No comments:

Post a Comment

Pengin cari duit di internet? Baca ini...